Home » , , , , » Vaksinasi Covid-19 Tahap II untuk Pelayan Publik di Kecamatan Campakamulya

Vaksinasi Covid-19 Tahap II untuk Pelayan Publik di Kecamatan Campakamulya

Vaksinasi Covid-19 Tahap II untuk Pelayan Publik di Kecamatan Campakamulya - Rabu, 3 Maret 2021. Sebanyak 40 Orang Terdaftar yang merupakan Pelayan Publik di Kecamatan Campakamulya melaksanakan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Campakamulya. Vaksinasi ini merupakan tahap ke II di Kecamatan Campakamulya yang mana sebelumnya telah dilaksanakan vaksinasi Tahap I untuk seluruh petugas atau pelayan kesehatan yang ada di lingkungan Puskesmas Campakamulya termasuk dokter dan bidan desa.

Vaksinasi Covid-19 Tahap II untuk Pelayan Publik di Kecamatan Campakamulya

Peserta Vaksinasi tahap ini antara lain adalah Pegawai Kecamatan Campakamulya, Forkopimcam, kepala desa dan sebagian perangkat desa.

Dimulai pukul 8 diawali oleh Bapak Camat Campakamulya, yaitu Candra Dwi Kusumah SH sebagai peserta pertama penerima suntik vaksin. Selanjutnya Sekmat Deni Otoriyana, Danposmil Campakamulya Peltu Rahmat Kurnia, Kepala desa Campakawarna, Gugun Gunawan dan peserta lainnya. 

“Biasa saja dan seperti disuntik obat biasa” itulah yang dirasakan peserta vaksinasi dan efek samping yang dirasakannyapun hanya ngantuk dan lapar selama 30 menit setelahnya disuntik. 

Memang mengenai efek samping yang dirasakan dari vaksin sinovak ini merupakan hal biasa dan tidak berbahaya, karena obat lain pun pasti ada efek sampingnya begitu pula dengan vaksin ini yang hanya bersifat sementara.

Adapun harapan mereka yang telah menerima vaksin ini adalah tubuh mereka menjadi benar-benar kebal terhadap Virus covid-19. Harapan lainnya bahwa vandemi covid-19 ini pun segera berlalu dan hilang dari muka bumi ini.

Agenda vaksinasi covid-19 di Kecamatan Campakamulya selanjutnya adalah perangkat desa, guru, para kiyai, tokoh masyarakat dan pedagang pasar yang merupakan prioritas.

Informasi ini dapat anda lihat juga video nya di : https://youtu.be/fev451wj81A


Bagikan :

0 komentar:

Post a Comment

Mohon Untuk Tidak Memberikan SPAM
Marilah kita jalin Blogger yang bijak dan santun

CAMAT CAMPAKAMULYA