Home » » Profil Desa Campakawarna Campakamulya

Profil Desa Campakawarna Campakamulya

Profil Desa Campakawarna Campakamulya
Didirikan pada Tahun 1974 dengan Kepala Desa Pertama adalah Bapak Amir Suhanda
Geografis dan Topografis
Secara Geografis Desa Campakawarna terletak 60 KM di sebelah selatan Kota Kabupaten Cianjur, berada pada ketinggian Rata-Rata 998 M dpl dan suhu 23 derajat Celcius.

Desa Campakawarna mempunyai luas wilayah 611,455 Ha dengan bentuk tofografis sebagian besar adalah tanah darat perbukitan.

Adapun batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut:
Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Campaka
Sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Campakamulya
Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Sukanagara
Sebelah Timur Berbatasan dengan Kabupaten Bandung Barat

Administrasi Kependudukan
Dilihat dari pembagian wilayah administratif, Desa Campakawarna terdiri dari 3 Dusun, 6 Rukun Warga dan 30 Rukun tetangga.
Jumlah Kepala Keluarga sebanyak         KK
Jumlah Penduduk sebanyak 5.750 orang
Jumlah Penduduk laki-laki sebanyak 2.956 orang
Jumlah penduduk perempuan sebanyak 2.794 orang
Target PBB Tahun 2014 sebesar Rp. 45.042.077,00
Target Murni PBB sebesar Rp. 45.042.077,00
Realisasi pemasukan PBB sampai Bulan September 2014 sebesar 100 % (lunas pertama)

Program yang berjalan
Untuk menunjang Program Visi dan dan Misi Kabupaten Cianjur yang sehat dan sejahtera, di Desa Campakawarna dilaporkan sebagai berikut:
PAUD : 5 Kelompok Pos PAUD
SD : 4 buah SD Negeri
MI : 1 buah MI swasta
Puskesmas Pembantu : 1 buah
Posyandu : 8 buah
Tenaga Bidan : 2 orang

Perekonomian
Untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dikembangkan Usaha perekonomian berbasis masyarakat dan usaha perekonomian pedesaan. Hal ini dibuktikan dengan adanya kelompok simpan pinjam kelompok perempuan (SPKP), kelompok Usaha Bersama (KUBE) yang bergerak dalam usaha pengrajin, pertanian dan home industry.

Distribusi beras miskin sebanyak 9,795 ton/bulan dengan jumlah Rumah Tangga Miskin sebanyak 653 KK.

Keagamaan
Untuk mewujudkan masyarakat yang berakhlakul karimah, di Desa Campakawarna terus dikembangkan pengajian-pengajian rutin di kalangan masyarakat berkerja sama dengan para alim ulama, tokoh masyarakat yang dikoordinasikan oleh Kantor Urusan Agama dan Majelis Ulama Kecamatan Campakamulya juga MUI Desa Campakawarna.

Berikut Beberapa Poto yang berkaitan dengan Desa Campakawarna:


sumber: Ekspose Kepala Desa pada waktu rapat koordinasi tingkat kecamatan Bulan September 2014

Bagikan :

8 komentar:

  1. Waduh saya kalau melihat desa seperti itu rasanya ingat jakarta dulu yang tentram,bersih kayaknya enak gitu dan sekarang sudah menjadi kota metropolitan yang kacau

    ReplyDelete
  2. Maaf.. Minta tolong...
    Saya punya saudara yang dulu tinggal di campakawarna. Sekarang hilang ko tak. Info terakhir +- 20 th yang lalu beliau jadi kades. Namanya BPK Sudarman. Anak nya diantara nya Iwan Rusmawan, Dedi, Euis. Kalau ada yang kenal. Atau salah satu dari anak nya membaca, ini saya Hariyadi. Dari Purworejo Jawa tengah.sekarang saya tinggal di Tangerang. Bisa hub saya di no 08888435460. Terima kasih. Semoga jalinan silaturahmi kembali terjalin.

    ReplyDelete
  3. Maaf.. Minta tolong...
    Saya punya saudara yang dulu tinggal di campakawarna. Sekarang hilang ko tak. Info terakhir +- 20 th yang lalu beliau jadi kades. Namanya BPK Sudarman. Anak nya diantara nya Iwan Rusmawan, Dedi, Euis. Kalau ada yang kenal. Atau salah satu dari anak nya membaca, ini saya Hariyadi. Dari Purworejo Jawa tengah.sekarang saya tinggal di Tangerang. Bisa hub saya di no 08888435460. Terima kasih. Semoga jalinan silaturahmi kembali terjalin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. insya allah admin cibanggalanet akan segera menelusuri nama-nama tersebut

      Delete
    2. atau bisa masuk ke gruf publik di FB, namanya Uranga Campakamulya
      https://www.facebook.com/groups/urang.campakamulya/?fref=ts
      anda bisa berinteraksi disini...

      Delete

Mohon Untuk Tidak Memberikan SPAM
Marilah kita jalin Blogger yang bijak dan santun

CAMAT CAMPAKAMULYA