HUT PGRI dan HUT KORPRI di Campakamulya

Camat, kapusbindik tk/sd
dan para KS SD se campakamulya
Rangkaian acara Hari Ulang Tahun PGRI dan Korpri di Kecamatan Campakamulya resmi ditutup pada saat Upacara peringatan HUT PGRI, Hari Guru Nasional dan HUT Korpri Tahun 2013 bertempat di Lapangan SMPN 1 Campakamulya. Rangkaian acara tersebut berjalan sejak Tanggal 17 Nopember 2013 diawali oleh Jalan santai beregu yang dibuka untuk umum. Selama seminggu dari Tanggal 18 - 24 Nopember 2013 digelar berbagai acara yang bersifat kompetisi mendidik seperti: Turnamen Catur, Turnamen Bulu Tangkis, MTQ anak sekolah, Pildacil anak sekolah, Lomba Vocal Grup Mars PGRI untuk guru, Lomba Karaoke untuk guru dan diakhir masyarakat Campakamulya dihibur oleh Grup dangdut Indra dari Cianjur. Hiburan dangdutan dilaksanakan pada Minggu Malam tanggal 24 Nopember 2013.

Kegiatan HUT PGRI dan KORPRI dilaksanakan bersama untuk meningkatkan koordinasi antar instansi, seperti disebutkan dalam Sambutan Camat Campakamulya dalam Upacara tadi pagi: "....penyatuan kegiatan ini dapat menggambarkan lancarnya koordinasi antar instansi dan harmonisasi semangat kerja di Kecamatan Campakamulya..."

Setelah kegiatan Upacara dilaksanakan silaturahmi dan briefing kepala sekolah dasar. Di dalam kegiatan ini dibeberkan bagaimana hubungan koordinasi di antar Instansi di Kecamatan Campakamulya yang semakin membaik. Dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Pusbindik TK/SD, Penilik, pengawas dan ketua PGRI.

Berikut poto-poto yang bisa diambil oleh admin:

Sertijab Kades dan Pelantikan Ketua TP PKK Desa Campakawarna

Sertijab Kades Campakawarna
 Campakamulya
(21/11)Diawali oleh upacara adat, serah terima jabatan kepala desa Campakawarna dari Pejabat Kepala Desa, Abdurahman, S.IP kepada Kepala Desa Baru, Suhendi berjalan dengan khidmat. Dihadiri oleh para Anggota BPD, LPM, RT, RW, Kepala Dusun, UPK PNPM P dan GSC serta para pengurus dan Anggota TP PKK Desa, acara dilaksanakan di Aula Desa Campakawarna.

Dalam sambutannya, kepala desa baru, menyatakan bahwa: "... saya tidak akan berhasil dalam membangun desa ini, apabila tidak didukung oleh semua elemen masyarakat. jadi mari kita bangun desa ini bersama-sama..."

Dalam kesempatan tersebut, camat Campakamulya melaksanakan briefing bersama para ketua rt, rw dan dusun setelah acara sertijab. Tidak ketinggalan Ibu Ketu TP PKK Kecamatan melaksanakan pertemuan yang akrab dengan para pengurus dan anggota PKK desa Campakawarna.

berikut poto-poto yang bisa diambil pada acara tersebut: 

Rakor Kecamatan dan TP PKK Kecamatan Campakamulya

Rakor Campakamulya Bulan Nopember 2013
Rapat koordinasi tingkat kecamatan Campakamulya Bulan Nopember 2013 berlangsung di Aula Desa Campakamulya. Rakor ini dihadiri oleh seluruh instansi yang ada di Kecamatan Campakamulya. Pada kali ini fokus rakor pada masalah tunggakan PBB, Tunggakan Raskin, dan penanggulangan Bencana dalam menghadapi musim penghujan.

Di dalam rakokr ini juga dipersilahkan Fasilitator PNPM Perdesaan dan GSC untuk memaparkan materi mengenai perkembangan bantuan yang dijalankan di Kecamatan Campakamulya.

Disamping itu, Ketua TP PKK Kecamatan Campakamulya, Ny. Hj. Icheu Sugeng juga mengadakan rapat bulanan untuk para pengurus TP PKK desa dan dilaksanakan di sekretariat PKK desa Campakamulya.

berikut beberapa gambar dalam rakor tersebut:

Pelantikan Kades Campakawarna Campakamulya

Pelantikan Kades Campakawarna
Campakamulya
(18/11) Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Campakamulya, Pelantikan Kepala desa Campakawarna periode 2013 - 2019 berlangsung khidmat selama 30 menit. Dipimpin langsung oleh Camat Campakamulya, dihadiri pula oleh Kapolsek Campaka, Kaposmil Campakamulya, Anggota BPD dan LPM Campakawarna serta para tokoh masyarakat, pelantikan dilaksanakan sesuai dengan acara yang direncanakan.

Pelantikan kepala desa hasil pemilihan kepala desa tahap II di Kabupaten Cianjur ini merupakan kepala desa satu-satunya yang dilantik hasil tahap II.

Berikut gambar-gambar yang bisa diambil pada acara tersebut:

Jalan Santai HUT PGRI dan KORPRI di Campakamulya

Sekmat Campakamulya melepas peserta
pertama jalan santai HUT PGRI dan Korpri
(11/11)  Ketua PGRI Kecamatan Campakamulya, Wira, S.Pd.S.IP. M.Si. Jalan santai dalam rangka Hari Guru, PGRI dan KORPRI tingkat Kecamatan Campakamulya membuka kegiatan tersebut. Kegiatan ini diikuti oleh  133 regu peserta, tiap regu rata-rata adalah 5 orang jadi peserta yang berkumpul adalah lebih dari 580 orang. Start diawali di SDN Bojongkopo dan peserta pertama dilepas oleh Sekretaris Camat Campakamulya, Wawan Ridwansyah, S.IP, diteruskan oleh Pejabat Kepala Desa Campakamulya, Edi Suherman, S.IP.

Rute jalan santai cukup menantang walaupun jaraknya tidak begitu jauh hanya sekitar 2 km, menuruni jalan gang dan menaiki jalan gang ditengah hutan kecil antara kampung kupel dan kampung Barukopi. Peserta setelah sampai finish yang juga di SDN Bojongkopo langsung disuguhi lagu-lagu dangdut masa kini yang telah dipersiapkan oleh panitia. Disela lagu-lagu dangdut dibagikan door prize bagi peserta yang beruntung.

Peserta jalan santai ini diperuntukan kepada umum, banyak peserta yang berasal dari luar institusi pendidikan dan dari luar Kecamatan Campakamulya.Para Peserta tersebut berasal dari 18 SD, 3 SMP, 3 MTs, 5 MI, SMK, Karang Taruna, PGRI Ranting, Anggota Korpri, Pegawai Kecamatan dan lain-lain.

Berikut foto-foto kemeriahan jalan santai yang bisa diambil oleh admin:

Kafilah Campakamulya di MTQ ke 42 Cianjur

Kafilah MTQ ke 42 Cianjur
dari Campakamulya
Kafilah Campakamulya dengan kekuatan 100 orang Peserta Pawai dan 6 Orang Peserta MTQ, serta 8 Orang Official dan muhrim dengan antusias mengikuti Pawai Ta'aruf pada Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an Tingkat Kabupaten Cianjur yang dilaksanakan di Kecamatan Takokak pada Tanggal 12 November 2013.

Seratus orang peserta pawai terdiri dari Muspika (Camat, Kapospol dan Kaposmil), Anggota Korpri, Anggota PGRI, Anggota BPD, Para Kepala Desa, Anggota LPM, dan Grup Kesenian Islami dari SMPN 1 Campakamulya. Dengan di pimpin oleh Camat Campakamulya, Bapak Drs. H. Sugeng Supriyatno, para peserta pawai menjalani rute yang menantang dengan banyak turunan dan tanjakan kurang lebih sepanjang 7 km.

Akhirnya kafilah Campakamulya membawa pulang 3 buah trofi dari masing-masing cabang yang ditampilkan yang diikuti oleh kafilah Campakamulya. Berikut poto-poto yang bisa diambil oleh admin:


Suara Ketat di Pilkades Campakamulya

Saksi no 2 dan 3 bersalaman
setelah usai pemilihan
Hari bersejarah bagi masyarakat Desa Campakamulya dilaksanakan pada Tanggal 7 November 2013, diikuti oleh 3 calon yaitu Ayi Firman, Iwan S., ST. (inkamben), dan H. Asep Kurnia. Situasi persaingan memang sudah terlihat jauh hari sebelum hari pemilihan, Calon Nomor 2 (Iwan) dan Nomor 3 (Asep), menurut folling yang dilakukan admin sangatlah setara. Populalaritas dan elektabilitas kedua calon tersebut sangat tinggi.

Persaingan yang tinggi ini berlanjut pada hari pemilihan, dimana calon nomor 2 dan nomor 3 saling menyusul, bahkan pada satu waktu memiliki jumlah suara yang sama. Pemilihan dimulai pada pukul 7.00 dan berakhir pada Pukul 13.00 diteruskan pada perhitungan suara sampai dengan Pukul 19.00 WIB. Perhitungan suara yang semula akan dilaksanakan di dalam Aula Desa dipindah ke halaman aula desa karena keinginan dari para saksi dan masyarakat. Belum sampai setengahnya, perhitungan suara dipindah kembali ke aula desa, karena hujan gerimis mulai turun.

Ada beberapa hal kejadian lucu yang terjadi pada pemilihan kali ini, diantaranya: ada seorang nenek-nenek berumur sekitar 70-75 tahun akan mendaftar untuk mencoblos, namun ketika memberikan kartu undangan ke panitia, panitia sempat bingung karena yang diberikan adalah kertas yang berisi do'a-do'a berhuruf arab. Setelah dipersilahkan duduk dulu dan ditanya ternyata nenek tersebut lupa meletakan kartu undangan di rumahnya. Nenek tersebut di rumahnya sendirian. Dengan sigap panitia memerintahkan Anggota Linmas dan RT alamat si nenek untuk menghubungi anaknya dan segera membawa kartu undangan ke rumah nenek.

Satu lagi kejadian lucu terjadi yaitu: ketika Perhitungan suara memasuki adzan magrib dan beberap penonton melaksanakan dulu shalat magrib. Setelah mereka shalat magrib mereka kembali ke aula untuk menyaksikan perhitungan suara. Ada telepon ke Seorang Kiai yang sedang menyaksikan untuk mengikuti pengajian di lain desa yang sebenarnya bukan gilirannya. Namun ketika mau mencari motornya, kiai tersebut kebingungan, motornya tidak ada ditempat yang ada motor yang hampir serupa namun merek beda. Tidak berapa lama setelah oleh beberapa orang melakukan pencarian, ternyata motor tersebut tertukar dengan seorang remaja. legalha hati sang kiai, motornya bisa kembali.

Akhirnya, setelah melewati persaingan yang sangat ketat, saling susul menyusul dan diiringi oleh beberapa kejadian lucu, perhitungan suara selesai. Ayi Firman mendapat 356 suara, Iwan S., ST. mendapat 1180 suara, dan H. Asep Kurnia mendapat 1215 suara, suara tidak sah 81 suara.

Selamat kepada H. Asep Kurnia yang memenangkan pemilihan kepala desa Campakamulya, semoga kepala desa terpilih bisa melaksanaka tugas dengan amanah. Berikut berbagai foto yang bisa diambil oleh admin:

Profil Paguron Giri Manggala Sakti Cibanggala Campakamulya

ketika Helaran HJC 2013
Jenis Kesenian : Pencak Silat
Nama Paguron         : Manggala Sakti
Nama Pimpinan : Nurman
Berdiri : 1 Februari 1996
Alamat : Kp. Babakan Panday Desa Cibanggala
Banyak Personil : 8 Orang
            5 Orang Pesilat
            3 Orang Nayaga

Paguron Giri Manggala Sakti terlahir dari kepedulian para Tokoh Pemuda Cibanggala untuk melestarikan budaya bangsa terutama warisan budaya dari Cianjur yang semakin hari kian terlupakan. Dalam Paguron ini diciptakan berbagai jurus yang mempunyai kekhasan beda dari jurus-jurus paguron lain. Jurus-jurus ini dikenal dengan Rigig Cibanggala.

Dengan hanya bermodalkan kepedulian dan keberanian, maka didirikanlah Paguron Giri Manggala Sakti pada tanggal 1 Februari 1996. Setelah paguron berdiri, tidak berapa lama dukungan terus berdatangan dari berbagai pihak. Kini paguron tersebut bukan hanya milik Tokoh Pemuda Cibanggala saja akan tetapi sudah menjadi milik masyarakat Kecamatan Campakamulya.

Prestasi memang belum banyak kami miliki, kami hanya mampu menjadi Juara Tingkat Kecamatan pada Pasigiri Pencak Silat Tahun 2003 yang diadakan oleh KKN IPB di Campakamulya. Prestasi yang kami miliki dilanjutkan menjadi Perwakilan Kecamatan Campakamulya pada Helaran Hari Jadi Cianjur Tanggal 30 Oktober 2013. Akan tetapi, kami siap menjadikan Campakamulya berbangga hati mempunyai Paguron Silat Manggala Sakti, Insya Allah, Amiin. CAMPAKAMULYA MOAL WELEH NGAMUMULE SENI TRADISI MASYARAKAT CIANJUR.

Helaran Hari Jadi Cianjur 2013 | Campakamulya

Muspika ketika Helaran HJC 2013
Bersama Paguron Manggal Sakti, pimpinan Nurman dari Desa Cibanggala, Para Muspika Kecamatan Campakamulya mengikuti Pawai Helaran Hari Jadi Cianjur pada Tanggal 30 Oktober 2013. Di mulai dari depan Hypermart Mall, dengan nomor urut pawai 36, Kecamatan Campakamulya dengan bangga mengikuti helaran sepanjang rute yang ditetapkan oleh Panitia Kabupaten.

Berakhir di belakang Pendopo Kabupaten Cianjur, atau Jalan Siliwangi, Panggung Kehormatan yang dinaiki oleh Bupati dan wakil Bupati Cianjur, serta dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UKM, Bapak Syarief Hasan. Helaran ini menampilkan berbagai kesenian daerah dari berbagai kecamatan yang ada di Kabupaten Cianjur, dan dari Kecamatan Campakamulya, adalah Pencak Silat dari Paguron Manggala Sakti.

berikut beberapa poto yang bisa diambil oleh admin:

CAMAT CAMPAKAMULYA